Lemon8 Video Downloader

The easiest way to download video and gallery from Lemon8 app

Tips for Solo Traveling✈️

Tips for Solo Traveling✈️

Desktop: Right-Click and select "Save link as..." to download.

PHOTOS
Tips for Solo Traveling✈️ JPEG Download
Tips for Solo Traveling✈️ JPEG Download
Tips for Solo Traveling✈️ JPEG Download
Tips for Solo Traveling✈️ JPEG Download
Tips for Solo Traveling✈️ JPEG Download
Tips for Solo Traveling✈️ JPEG Download
Tips for Solo Traveling✈️ JPEG Download
Tips for Solo Traveling✈️ JPEG Download

Halo Everyone ✨👋🏻

Kali ini aku akan sharing ke kalian pengalamanku selama Solo Traveling. Kalian pasti ada kan planning mau jalan-jalan keluar kota/luar negeri, tapi masih bingung karena ga ada temen. Nah kalo kalian mau menantang cobain yuk solo traveling, sekalian healing meredakan stress kepenatan dari sekolah, kuliah ataupun kerja.

Apa si manfaat Solo Traveling?

Solo Traveling membantu kalian berani keluar dari zona nyaman. Apalagi kalian akan mendapatkan tantangan tersendiri. Kalian bisa belajar saat masa sulit walaupun jauh dari rumah yang nyaman. Tantangannya banyak karena membutuhkan kesabaran menjelajahi yang tempat baru.

Jujur di usiaku yang sudah memasuki 20 th ke atas aku baru pertama kali keluar dari zona nyaman. Tepat di usiaku 20 th dulu aku memberanikan diri untuk mencoba hal baru, pengen banget jalan-jalan keluar kota, apalagi ke sebrang pulau.

Pertama kali di bulan mei 2022 aku memberani kan diri untuk ke Jakarta pertama kalinya. Saat itu aku menyiapkan mentalku untuk mencari hal baru di luar sana. Dari hal itulah semenjak aku sudah mencoba solo traveling, jadi kecanduan hehe :D, dan sekarang lumayan banyak pengalaman yang aku dapatkan dan relasi pun juga dapet deh xixi dan yang pasti dapat izin restu dari orang tua ya.

Aku akan membagikan tips selama aku Solo traveling.

1. Riset persiapan dan kebutuhan

Sebelum traveling kalian harus riset terlebih dahulu tujuan yang ingin kalian tuju. Contohnya mau ke kota Jakarta, kalian harus telusuri kalian mau kemana, mau ke Kota Tua naik transportasi apa aja, rute transportasi umum kemana aja, apa yang harus disiapkan dll. Budget juga harus disiapkan dengan matang dan disarankan membawa uang lebih untuk dana darurat. Ingat pengeluaran juga harus sesuai dengan rincian, jangan sampai uang kalian habis sebelum pulang ke kota asal kalian.

2. Buat itinerary

Saat traveling kalian ga mungkin dong pergi ke tempat-tempat tanpa ada list dan jadwal malah membuat rencana kepergianmu jadi ga produktif dan tidak terarah sehingga membuatmu menjadi stress. Contohnya besok aku mau ke Monas, Kota Tua, makan malam di Sudirman lalu balik ke hotel lagi. Begitulah intinya.

3. List perlengkapan

List semua perlengkapan yang akan kamu bawa, tapi jangan berlebihan juga ya bestie, agar kamu tidak ribet saat traveling. Bawa barang yang penting dan sering dibutuhkan saat traveling. Hitung juga jumlah pakaian, celana, perlengkapan lainnya sesuai berapa lama kamu saat traveling.

4. Memesan Akomodasi dan Transportasi

Dua bagian ini adalah hal yang sangat penting. Kita harus teliti dan fokus saat memesan hotel ataupun transportasi keberangkatan. Jangan sampai kalian mencantumkan tanggal dan waktu yang salah agar tidak berantakan rencana yang kalian buat. Untuk hotel aku pribadi, aku mencari hotel yang aman dan strategis didekat dengan jaringan tranportasi dan makanan jadi ga susah deh mau kemana-mana dan mencari makan. Untuk booking kalian bisa melalui online diaplikasi seperti traveloka atau tiket. com.

5. Dokumen

Dokumen harus dibawa jangan sampai ketinggalan. Identitas kita sangat penting pada saat solo trip, KTP, Paspor, VISA dll. Kalian bisa simpan dokumen tersebut di satu dompet/wadah agar tidak berceceran.

6. Hari H

Bestie di usahakan datang lebih awal ya ke bandara, stasiun, terminal bus 1-3 jam sebelum keberangkatan. Agar menghindari kejadian atau hal-hal yang tak terduga pada saat perjalanan kamu.

Pada saat sudah sampai dikota yang kamu tuju jangan sungkan bertanya dengan orang disekitarmu yang bisa dipercaya, selalu tetap hati-hati membawa semua barang bawaan kamu, apalagi ditempat-tempat yang padat keramaian, selalu waspada dan harus fokus jangan sampai pikiran kita kemana-mana. Kalo kamu merasa rencanamu berantakan, kamu bisa istirahat sejenak di penginapan, tenangkan dirimu dan cari solusi.

So, kalian tertarik untuk mencoba hal baru?

Aku pengen denger juga ni cerita kalian, kalian bisa komen ya, jangan lupa follow agar bisa tau informasi selanjutnya ❤✨

Salam hangat dariku, poetjrie👋🏻

#Tipstravel #tipstraveling #solotravel #solotravelling #solotrip #traveling #travelingtips #travelingwithme #Lemon8Diary